4 Cara Reset HP Vivo Y71 Ke Pengaturan Pabrik 100% Berhasil

Cara Reset HP Vivo Y71 – Meskipun memiliki kualitas lumayan tangguh, akan tetapi Vivo Y71 sangat mungkin mengalami error. Masalah seperti bug, hang dan lemot wajar terjadi pada HP Vivo Y71.

Sudah bukan menjadi rahasia lagi, bahwa HP Vivo Y71 memiliki umur pemakaian. Semakin lama umur HP tersebut digunakan, maka kinerja sistem Android HP tersebut juga akan semakin berkurang.

Dengan kata lain semakin tua umur HP Vivo Y71 maka semakin sering ia mengalami kendala seperti error, lag, hang dan lemot. Satunya cara untuk mengatasi hal tersebut yaitu dengan dilakukannya reset.

Reset memang akan mengembalikan HP ke pengaturan pabrik, sehingga ini sangat memungkinkan mengembalikan performa HP. Adapun cara reset HP Vivo Y71 silahkan simak ulasan berikut ini.

Manfaat Reset HP

Reset HP Vivo dapat memberikan banyak sekali manfaat yang sangat berdampak positif. Dengan banyaknya manfaat tentu saja reset baik untuk dilakukan terhadap HP Vivo Y71 milik Anda tersebut.

Lantas, apa saja manfaat yang bisa diperoleh jika HP Vivo Y71 dilakukan reset? Adapun beberapa manfaat yang akan Anda dapatkan apabila mereset HP Vivo Y71 yaitu sebagai berikut ini.

  1. Menghapus virus ataupun malware pada HP.
  2. Kinerja HP Vivo Y71 menjadi lebih cepat.
  3. Mengatasi lupa sandi, pola, dan PIN.
  4. Memperbaiki HP Vivo Y71 restart terus menerus.
  5. Membersihkan file dan cache yang tidak berguna.
  6. Menghilangkan bug dan error pada HP Vivo.
  7. Melegakan ruang penyimpanan HP Vivo Y71.
  8. Menghapus aplikasi hingga ke akar-akarnya.

Resiko Reset HP

Meskipun sangat bermanfaat, akan tetapi reset juga memiliki resiko ataupun kerugian tersendiri. Kerugian reset juga tidak boleh diabaikan begitu saja, karena ini bisa berdampak buruk.

Kerugian bisa Anda rasakan setelah melakukan reset, dimana kerap kali muncul beberapa masalah lain. Adapun resiko dan kerugian mereset HP Vivo Y71 milik Anda tersebut yaitu sebagai berikut.

  1. Semua data pribadi, baik berupa foto, video maupun kontak yang tersimpan akan terhapus, kecuali Anda membackup data sebelum melakukan reset.
  2. Fungsi antena di HP Vivo Y71 menurun untuk menerima sinyal telepon.
  3. Aplikasi kerap kali berhenti ditengah jalan.
  4. Terjadi gangguan software atau bootlop.
  5. Layar HP Vivo Y71 mengalami gangguan.

Meskipun memiliki resiko, namun hal itu masih bisa dihindari dengan melakukan backup data sebelum reset, tidak terlalu sering melakukan reset dan mereset dengan cara yang baik dan benar.

Cara Reset HP Vivo Y71

Cara Reset HP Vivo Y71

Cara mengembalikan HP Vivo Y71 ke pengaturan pabrik pada dasarnya bukanlah sesuatu yang sulit untuk dilakukan. Karena caranya sendiri sama seperti cara reset HP Vivo Y91 yaitu dengan hard reset, factory reset atau reset via find my device dan menggunakan kode rahasia untuk reset HP Vivo.

Setiap metode reset HP Vivo Y71 juga memiliki fungsinya masing-masing. Nah, dari pada makin penasaran dengan caranya, maka langsung saja ikuti langkah-langkah reset di bawah ini.

1. Cara Hard Reset HP Vivo Y71

1. Cara Hard Reset HP Vivo Y71

Hard reset ini ditunjukan untuk mengatasi layar HP Vivo Y71 terkunci karena lupa sandi, password, pola atau pin. Adapun untuk melakukan hard reset, silahkan ikuti langkah-langkah di bawah ini.

  1. Pertama, pastikan HP Vivo Y71 dalam kondisi baterai terisi minimal 70%. Kemudian, silahkan matikan HP HP Vivo Y71 Anda terlebih dahulu.
  2. Setelah itu, tekan dan tahan tombol “Volume Atas + Power” secara bersamaan selama beberapa detik hingga masuk ke Fastboot Mode.
  3. Setelah masuk ke Fastboot Mode lepaskan semua tombol yang Anda tekan. Lalu, pilihlah “Recovery Mode” dengan cara menekan tombol volume turun dan pilih dengan menekan tombol power.
  4. Apabila sudah masuk ke menu Vivo Recovery, maka tinggal pilih “Wipe Data” untuk melakukan reset.
  5. Selanjutnya, silahkan pilih “Wipe Data” terlebih dahulu.
  6. Apabila muncul pemberitahuan “Wipe Data? operating can’t be reversed” maka pilihlah tombol Wipe Data.
  7. Setelah Wipe Data sudah selesai, maka akan muncul notifikasi “Sucessfully” tekan tombol OK.
  8. Setelah melakukan Wipe Data, silahkan Anda pilih “Wipe Cache Partition” untuk menghapus file cache.
  9. Jika muncul keterangan “Wipe Cache Partition? operating can’t be reversed” maka langsung tekan saja Wipe Cache Partition.
  10. Setelah Wipe Cache Partition, klik Back > Reboot.
  11. Setelah itu, tinggal tunggu sampai HP Vivo Y71 masuk ke menu utama yang menandakan proses reset telah berhasil.

2. Cara Factory Reset HP Vivo Y71

2. Cara Factory Reset HP Vivo Y71

Factory reset ini sendiri berfungsi untuk mengembalikan smartphone ke pengaturan pabrik, mengatasi HP lemot, menghilangkan bug, lag dan lainnya. Berikut cara melakukan factory reset.

  1. Langkah pertama, buka menu “Setelan” di HP Vivo Y71.
  2. Kemudian, pilihlah menu “Setelan Lainnya“.
  3. Berikutnya, pilih menu “Buat Cadangan & Setel Ulang“.
  4. Lalu, pada menu kembalikan ke setelan pabrik, tersedia 2 opsi yakni Reset Semua Pengaturan dan Hapus Semua Data.
  5. Langkah berikutnya, pilihlah opsi “Hapus Semua Data“.
  6. Selanjutnya, tekan tombol “Setel Ulang Telepon” di bagian bawah.
  7. Setelah itu, maka HP Vivo Y71 akan otomatis restart. Ini biasanya membutuhkan waktu sedikit lama.
  8. Jika HP Vivo Y71 kembali nyala dan masuk ke menu setup ulang, berarti proses reset telah berhasil.

3. Cara Reset Melalui Find My Device

3. Cara Reset Melalui Find My Device

Find My Device merupakan metode untuk mereset HP Vivo Y71 jarak jauh secara online. Ini biasa dilakukan pengguna untuk menghapus data HP Vivo Y71 dari jarak jauh karena HP telah hilang ataupun karena lupa mereset ketika HP dijual ke orang lain. Berikut cara reset HP Vivo Y71 jarak jauh tanpa PC.

  1. Pertama-tama, silahkan akses https://www.google.com/android/find menggunakan google chrome di PC ataupun HP.
  2. Selanjutnya, sign in menggunakan akun Google yang terdaftar di HP Vivo Y71 yang akan di reset tersebut.
  3. Kemudian, silahkan tekan opsi Hapus.
  4. Setelah itu, langsung saja tekan tombol Hapus Perangkat.
  5. Langkah berikutnya, masukkan password akun Google di HP Vivo Y71.
  6. Maka setelah itu, proses reset akan mulai berjalan secara otomatis.

4. Cara Reset Dengan Kode Rahasia HP Vivo

4. Cara Reset Dengan Kode Rahasia HP Vivo

Cara lain yang bisa Anda gunakan untuk mereset HP Vivo Y71 yaitu dengan menggunakan kode rahasia. Anda bisa menggunakan kode untuk memberi perintah sistem untuk menjalankan reset secara otomatis tanpa melalui menu recovery mode ataupun membuka menu pengaturan telepon.

Untuk cara ini banyak digunakan pengguna sebagai solusi untuk mengatasi HP Vivo Y71 tidak bisa masuk ke recovery mode untuk melakukan wipe data. Adapun kode reset HP Vivo Y71 meliputi :

  1. *2767*3855# : Kode untuk melakukan hard reset.
  2. *#7780# : Kode untuk factory reset
  3. *#2767* 3855# : Kode untuk full factory reset.
  4. *#*#77 80#*#* : Kode untuk mereset ke setelan pabrik.

Untuk mereset menggunakan kode di atas, caranya sama seperti ketika ingin cek pulsa operator, dimana Anda cukup mengaksesnya melalui menu telepon. Maka secara otomatis HP akan langsung reset.

Nah, demikianlah artikel dari iteachandroid.com tenatng cara reset HP Vivo Y71 lengkap beserta manfaat dan resiko mereset HP. Sekiranya hanya itu saja, semoga informasi di atas membantu Anda.

Tinggalkan komentar